Sunat Adalah Bagian Dari Kesehatan Genital Pria
Sahabat drlaser co id - Sunat adalah sebuah prosedur bedah di mana kulup atau kulit yang menutupi area kepala penis pria dipotong hingga batas tertentu agar kepala penis dapat terlihat. Dan juga senat adalah salah satu bagian dari tindakan yang berguna bagi kesehatan organ kelamin seorang pria. pembedahan pada area kulit kulup ini dapat dilakukan pada rentang usia berapapun, namun di Indonesia sendiri lebih sering dilakukan sejak anak-anak.
Saat ini, sebagian besar alasan orang melakukan sirkumsisi atau sunat adalah untuk kesehatan medis dan sebagian juga memiliki alasan agama atau kepercayaan yang dianutnya. Hal ini mungkin akan mengarah pada beberapa ajaran agama yang memang menyarankan untuk seorang pria melakukan sunat atau sirkumsisi ini. Tapi hal ini juga tidak selalu dijadikan sebagai patokan untuk Anda yang ingin melakukan sirkumsisi atau sunat.
Kondisi-Kondisi Yang Disarankan Untuk Melakukan Sunat
Seorang pria mungkin memang diharuskan untuk melakukan tindakan sirkumsisi atau sunat ketika dirinya memiliki beberapa kondisi yang dapat mempengaruhi kondisi alat kelaminnya jika tidak sesegera mungkin dilakukan sebuah tindakan. Dan diantaranya mungkin akan termasuk sebagai kondisi yang Anda alami untuk melakukan sunat adalah:
o Phimosis
Phimosis merupakan kondisi dimana kulit kulup mengalami penyempitan dan tidak dapat ditarik kembali ke posisi semula atau ke atas kepala penis. Hal ini terjadi karena adanya perlengketan yang terjadi diantara jaringan kulup dan biasanya kondisi ini dapat ditangani dengan tindakan sirkumsisi atau sunat tersebut.
o Balanitis
Peradangan yang terjadi pada area kepala penis adalah balanitis atau balanoposthitis. Balanitis akan muncul sebagai gejala kemerahan, bengkak, dan juga disertai rasa nyeri ataupun dengan adanya beberapa luka pada area kepala penis serta kulit kulup Anda. ini mungkin terjadi karena adanya beberpa hal yang berpengaruh seperti infeksi, alergi, masalah kulit kronis, dan juga kulup panjang atau belum melakukan sunat.
o Memiliki kelainan atau kondisi bawaan lahir
Kondisi bawaan yang muncul sejak lahir memang tidak dapat diketahui secara jelas, namun jika hal tersebut terjadi pada area organ kelamin seorang pria. Maka Anda juga harus melakukan sebuah tindakan yang didasari pada anjuran atau saran yang telah diberikan oleh dokter Anda, dan biasanya sunat adalah cara yagn tepat untuk mengatasiu kondisi tersebut.
Setiap orang tentu memiliki kondisi dan berbeda-beda, sehingga Anda juga bisa memiliki alasan tersendiri untuk melakukan prosedur tersebut atau tidak. Kebanyakan kasus orang dengan kondisi-kondisi seperti diatas memang akan menjadi lebih baik ketika dirinya sudah melakukan tindakan atau prosedur pembedahan tersebut, yang berarti sunat adalah jalan terbaik yang bisa menjjadi pilihan Anda. Salam helobray.
Comments
Post a Comment